Makassar, Jumat - 22 Maret 2019 yang merupakan H+1 Hari Hutan Sedunia atau International Day Of Forrest, BBKSDA Sulsel melakukan serangkaian kegiatan dimulai senam pagi yang diikuti seluruh pegawai Balai, Penanaman di area Kantor hingga kerja bakti membersihkan sampah-sampah sekitar dan saluran drainase kantor.
Elyyana Said, Selaku Kabag TU BBKSDA Sulsel Hutan dalam tulisannya di harian Tribun Timur yang berjudul menjaga hutan hutan berkelanjutan 21 Maret 2019 mengatakan Hutan adalah rumah bagi banyak flora dan fauna yang luasnya tak tertandingi. Dari hasil ekspedisi ilmiah ditemukan banyak spesies baru di hutan tropis Indonesia, Sebagai warga Negara Indonesia tentu kita harus bangga dengan hutan-hutan tropis terluas dan beragam hayati di dunia. Akan tetapi alih fungsi hutan yang massif berdampak pada kehilangan hutan secara drastis, tanpa memperhatikan kehidupan masyarakat sekitar hutan. Alih fungsi hutan secara masif ini tentunya berdampak buruk terhadap kehidupan masyarakat hutan.
Adapun keseruan kami dalam serangkaian kegiatan ini bisa ditonton di video kami ini, Jangan Lupa like and sucribe yah (AWN)
- Sumber Balai Besar KSDA Sulsel