BBKSDA SULSEL - (TWA Sidrap, 05/08/2018), Survei awal Taman Wisata Alam (TWA) Sidrap, yang telah ditetapkan oleh Menteri Kehutanan RI Nomor: 196/Kpts-II/2003, seluas 246,25 hektar, memberikan indikasi betapa kawasan konservasi ini cukup kaya dengan flora dan fauna. Kawasan TWA ini terletak di Kampung Cenreanging, Desa Maddenra, Kec. Kulo, Kabupaten Sidenreng-Rappang, Sulawesi Selatan. 
Pada Minggu, 5 Agustus 2018, Yayasan Timur Hijau (The Green Eastern Foundation) melakukan survei awal, walaupun pada area yang terbatas, karena sempitnya waktu yang tersedia dan sifatnya yang memang masih pendahuluan. Itupun hanya dibatasi pada survei tumbuhannya, walaupun disempatkan juga untuk mengunjungi gua kelelawar yang ada di dalam kawasan.
Pada survei pendahuluan ini, telah dikenali setidaknya 60-an spesies tumbuhan, pada berbagai habitus (pohon, semak, dan cover ground). Spesies tumbuhan yang dapat diidentifikasi adalah:

POHON
01. Ardisia polycephala
02. Artocarpus elasticus
03. Baccaurea racemosa
04. Calophyllum inophyllum
05. Capparis micracantha
06. Cassia fistula
07. Crescentia cujete
08. Cynometra cauliflora
09. Dracontomelon dao
10. Ficus callosa
11. Ficus hispida
12. Ficus racemosa
13. Ficus septica
14. Ficus variegata
15. Garcinia sp.
16. Gluta renghas
17. Gmelina arborea
18. Hibiscus tiliaceus
19. Kleinhovia hospita
20. Lannea coromandelica
21. Macaranga tanarius
22. Mangifera sp.
23. Morinda citrifolia var. bracteata
24. Neolamarckia cadamba
25. Pandanus tectorius
26. Pterocarpus indica
27. Pterospermum diversifolium
28. Sandoricum koetjape
29. Spondias pinnata
30. Streblus asper
31. Syzygium polyanthum
32. Tabernaemontana macrocarpa
33. Tectona grandis
34. Vitex cofassus

 

PALMA
35. Arenga pinnata
36. Calamus sp.
37. Caryota mitis
38. Corypha elata
39. Korthalsia sp.
40. Licuala rumphii

 

MERAMBAT & LIANA
41. Dioscorea sp.
42. Epipremnum pinnatum 
43. Paraderris elliptica
44. Phytocrene bracteata
45. Schefflera sp.
46. Poikilospermum suaveolens

 

SEMAK/PENUTUP TANAH
47. Aglaonema simplex
48. Amorphopallus paeoniifolius
49. Calatea sp.
50. Cassia alata
51. Clerodendrum minahassae
52. Colocasia sp.
53. Crotalaria juncea
54. Donax canniformis
55. Etlingera sp.
56. Flemingia bracteata
57. Leea indica
58. Lepisanthes rubiginosa
59. Leucosyke capitellata
60. Tacca sp.
61. Vitex trifoliata

Sebagai survei awal, keragaman genetika tumbuhan yang terlihat cukup tinggi, dan jumlah yang dapat diidentifikasi (sebagian baru ke tingkat marga), hanya sebagian kecil dari keseluruhan spesies yang ada dalam kawasan TWA. Ini merupakan modal besar yang harus benar-benar dijaga, agar dapat memberi manfaat bagi masyarakat. 
Terima kasih kepada Balai Besar KSDA Sulawesi Selatan, khususnya Bidang KSDA Wilayah II Parepare yang telah memberi izin kepada kami untuk melakukan prasurvei di TWA Sidrap.