Polewali, 05 Oktober 2018. Rombongan Kirab Pemuda zona 2 yang telah tiba di Polman Sulawesi Barat hari ini mengikuti seminar sehari pengenalan potensi kegiatan kepemudaan wilayah Polewali Mandar.  kegiatan ini dibuka oleh Asisten II Pemkab. Polewali Mandar, Drs. Darwin Baharuddin, M.Pd.
Pemuda asli Polewali Mandar, Yusri pengelola komunitas Sahabat Penyu mengawali seminar ini dengan berbagi cerita tentang pengalamannya merubah persepsi masyarakat diwilayahnya yang dahulu terbiasa mengkonsumsi telur penyu hingga kini akhirnya berhasil menekan angka konsumsinya.
Materi tentang pengelolaan DAS menjadi santapan kedua, materi ini disampaikan oleh Kepala Balai Pengelolaan DAS Lariang Mamasa, Ir. Daniel Lebang, MM. Pengenalan Kawasan Konservasi, Kehati dan sosialisasi P.92 tahun 2018 tentang TSL dilindungi kemudian disampaikan oleh Edy Santoso, S.Hut, M.Si dari Balai Besar KSDA Sulawesi Selatan, pengelolaan Sampah kemudian disampaikan oleh kepala Sub Bidang Tindak Lanjut pusat Ekoregion Sulawesi Maluku Ellyana Said S.Pi
kegiatan ini diharapkan membuka wawasan pelestarian alam bagi pemuda penerus bangsa Indonesia, demi kesejahteraan anak cucu kita dimasa yang akan datang. [KHR]

 

-Sumber Balai Besar KSDA Sulawesi Selatan