Anoa (Bubalus sp.) adalah banteng berukuran kecil, memiliki tinggi badan satu meter, dan merupakan hewan endemik di Sulawesi. Anoa disebut juga sebagai sapi cebol karena ukurannya tak sebesar sapi pada umumnya. Terdapat dua jenis Anoa, yaitu Bubalus depressicornis (Anoa dataran rendah) dan Bubalus quarlesi (Anoa dataran tinggi)