Makassar, 19 Juli 2018. Proses Pemberian Fasilitas Dana Bergulir oleh Badan Layanan Umum di Kabupaten Je’neponto resmi diserahkan pada masyarakat yang terdaftar dan juga menjadi mitra pengelolaan Kawasan TB Ko’mara bersama Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Sulawesi Selatan. Penandatanganan perjanjian pembiayaan dengan skema bagi hasil ini berlangsung di Makassar yang dihadiri oleh Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Sulawesi Selatan Ir. Muhammad Tamzil, Kepala Bidang Operasional BLU Pusat Ir. Petrus Daru Darmodjo, M.Hut, dan Kepala Bidang Wilayah II Balai Besar KSDA Sulawesi Selatan Ir. Ahmad Yani.
Penerima bantuan ini, Dahyar Buyung Daeng Tojeng menyampaikan rasa terima kasihnya pada pihak BLU dan Balai Besar KSDA Sulawesi Selatan yang tak henti-hentinya memberikan dukungan pada masyarakat disekitar Kawasan sehingga mereka tidak lagi harus masuk kedalam Kawasan hutan untuk menyambung hidup. Secara terpisah Kepala Balai Besar KSDA Sulawesi Selatan, Ir. Thomas Nifinluri menyampaikan apresiasinya pada kawan-kawan yang bertugas di Bidang Wilayah II yang telah memberikan pendampingan pada masyarakat sehingga proses pemberian bantuan ini dapat berjalan dengan baik, beliau juga berpendapat bahwa FDB BLU ini adalah salah satu strategi peningkatan kesejahteraan masyarakat berbasis konservasi. Beliau juga berharap kegiatan ini dapat terlaksana didaerah lain sehingga “multiplier effect” nya tidak hanya terasa disatu titik.
Sumber : Balai Besar KSDA Sulawesi Selatan